Sabtu kemarin saya membaca koran kompas, isinya lagi – lagi masalah kemanusian yang membuat saya sangat terenyuh. Ada sebuah desa di perbatasan tepi barat jalur gaza. Desa tersebut terisolasi di sekelilingnya. Hanya ada satu jalan penghubung itupun dijaga ketat, hal ini membuat penduduk di tempat itu semakin menderita dan sulit.
Terlepas dari itu berapa banyak lagi ketidakadilan terjadi secara semena – mena. Maafkan diriku ini, Hanya seruan dan tulisan – tulisan ini yang bisa saya lakukan. Tuhan Engkau maha melihat.
Kalau kemanusiaan tersinggung, semua orang yang berperasaan dan berpikir waras ikut tersinggung kecuali orang gila dan orang yang memang berjiwa kriminil, biarpun dia sarja (Kommer, Anak semua bangsa – Pramoedya Ananta Toer)
Untukmu Gaza.