Reminder



Start Small, Break larger tasks into small steps, set achievable goals

Angkot Karimun

Angkot sederhana namun full musik didalamnya. Hal berbeda tentang angkot (kalau di desa saya disebut dengan mikrolet) yang ada di karimun secara harfiah tidak ada yang membuat berbeda dari angkot-angkot di daerah lain, namun jika kita masuk kedalamnya anda akan disuguhi dengan dentum suara menggelegar sound sistem yang dipasang di dalam angkot bagian dalam belakang.

Sound di angkot

Terkadang sound sistem diangkot ini bisa sangat menghibur tatkala lagu yang diputar si bapak angkotnya pas dengan selera kita, perjalanan pun menjadi enjoy dan tak terasa. Namun berbeda lagi bila lagu yang diputar tidak sesuai dengan mood kita dengan suara kencang lagi. Saya sendiri pernah mengalami hal ini.

Stiker dipintu angkot

Namun apa bila ditarik benang merah angkot full musik merupakan ciri khas tersendiri karena sebelumnya saya tidak pernah menjumpai angkot seperti ini. Mungkin juga ada di tempat lain namun saya saja yang belum tahu.

0 thoughts on “Angkot Karimun

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *